Grandma’s Kitchen Kuliner Guangzhou yang Wajib di Coba

Halo semuanyaaaa… satu lagi nih restaurant di Guangzhou yang wajib kalian coba. Grandma’s Kitchen! Buat kalian yg studi, kerja, jalan2, shopping di Guangzhou, usahain antri dari jam 4.30 yah kalau nggak mau antri smpe jam 9 malam untuk kuliner Guangzhou yang satu ini 😄

Jadi ini adalah salah satu restoran yang udah lama aku pengen pergiin tapi nggak pergi2 karena harus ngantrinya ituloh guys.. kemareeennn.. dalam rangka merayakan ultah Veenia, temen aku, akhirnya kita pergi deh belain ngantri… aku makan di Grandma’s Kitchen cabang Parc Cntral di tianhe road.. restaurant-nya gede bangeeettt.. meskipun restorannya gede.. tapi yang antri juga panjang..

Untuk harga, berkisar antara 25-128rmb. Untuk yg 128rmb kebanyakan yg signature dishnya sih dan hanya sedikit menu yang harga segitu.. tapi porsi juga mengikuti yaah.. porsinya juga gede bisa untuk makan 4-6orang.. so far untuk restauran di mall mewah seperti parc central, rasanya yang juga enak, Continue reading “Grandma’s Kitchen Kuliner Guangzhou yang Wajib di Coba”

Dimsum Rekomen di Guangzhou 點都德 Dian Dou De

Halo guys! buat kalian yang mau datang ke Guangzhou pasti penasaran donk dimana restoran Dimsum yang rekomen dan enak. Hongkong memang terkenal dengan Dimsumnya, tapi nggak sedikit loh restoran Dimsum di Guangzhou. Mungkin karena Guangzhou masih dekat dengan Hongkong juga yah. Saya pernah mencoba Dimsum dibeberapa tempat yang masih saya ingat adalah didekat MRT Haizhu, dekat MRT Zhongsan Ba,Dekat MRT Donghu dan dekat MRT shi er gong. Tapi dari keempat restoran Dimsum yang saya coba, restoran Dian Dou De lah yang paling berkesan.

 

Makan Dimsum di Guangzhou bersama ChinaShoppingGuide
Makan Dimsum di Guangzhou bersama ChinaShoppingGuide

kebanyakan restoran dimsum memiliki dekorasi yang sangat oriental begitu juga dengan Dian Dou De ini. Seragam pelayannya pun tidak jauh-jauh dari model QiBao. Kelemahannya, sama seperti restoran Dimsum lainnya Continue reading “Dimsum Rekomen di Guangzhou 點都德 Dian Dou De”

Eat and Fun Cooking test di BBQ Frenzy Surabaya

Tempat makan unik dan dijamin bisa jadi acara quality time untuk teman, pasangan atau keluarga. Apalagi kalau bukan BBQ Frenzy yang terletak di Jl. Imam Bonjol Surabaya ini. Eat and Fun in BBQ Frenzy.

Tempat kuliner unik dan dijamin bisa jadi acara quality time yang seru untuk teman, pasangan atau keluarga. Apalagi kalau bukan BBQ Frenzy yang terletak di Jl. Imam Bonjol Surabaya ini. Saat liburan kemarin di Surabaya saya menemukan tempat unik ini. Awalnya karena bingung mau makan apa, saya coba-coba buka instagram dealjava. Karena didalamnya selain ada promo-promo pasti ada info tempat-tempat makan baru. Nah ketemulah saya dengan BBQ frenzy ini.

BBQ Frenzy Surabaya, kuliner fancy unik untuk sahabat, pasangan dan keluarga.
BBQ Frenzy Surabaya, kuliner fancy unik untuk sahabat, pasangan dan keluarga.

Awalnya saya pikir isinya makanan korea. Karena dari gambarnya terlihat seperti makanan korea, disamping itu makanan korea kan banyak yang masak-masak sendiri gitu yah ditengah meja. Nggak taunya bukan masakan korea. Continue reading “Eat and Fun Cooking test di BBQ Frenzy Surabaya”

13 Makanan Jakarta yang Wajib di Coba

Apalagi yang bisa dilakukan di Jakarta kalau nggak nge-mall, dan kuliner. Ah Mall mah dimana-mana ada, Yuk cobain makanan khas Jakarta yang unik dan enak! Dari yang tak kenal bisa jadi jatuh cinta sama yang namanya soto betawi.

Januari lalu saya menyempatkan diri untuk jalan-jalan ke Jakarta. Masak ke China terus tapi ibukota negara sendiri belum di explore. Hehe. Apalagi yang bisa dilakukan di Jakarta selain kuliner bareng sahabat-sahabat saya waktu sekolah di China. Berikut akan saya sebutkan apa saja sih makanan khas Jakarta yang saya cicipi.

Soto Betawi Haji Mamat

Soto Bertawi H, Mamat

Karena temen saya Stephen pesen yang oseng, saya juga ikutan deh, dan ini dia yang disajikan. Rasanya berbeda dengan Soto Lamongan Surabaya Continue reading “13 Makanan Jakarta yang Wajib di Coba”

Ayamnya Mau Pesen Berapa CM?

Ada satu restoran yang unik nih di dekat Canton Tower, ini adalah restoran pertama yang saya kunjungi dengan sistem yang unik, yaitu kita mau pesan seberapa panjang menu makanan dimeja kita. Wah. Seperti apa restoran ini yah?

Ada satu restoran yang unik nih di dekat Canton Tower, ini adalah restoran pertama yang saya kunjungi dengan sistem yang unik, yaitu kita mau pesan seberapa panjang menu makanan dimeja kita. Wah. Seperti apa restoran ini yah?

DM Chicken, Unique Korean Chicken, Zhujiang New Town, Canton Tower, Guangzhou, China.
DM Chicken, Unique Korean Chicken, Zhujiang New Town, Canton Tower, Guangzhou, China.

Nama dari restoran ini adalah DM Chiken, Yap namanya tertulis dalam bahasa Inggris bukan Bahasa Mandarin. Sebenarnya ini adalah restoran masakan korea Continue reading “Ayamnya Mau Pesen Berapa CM?”

Sultan, Turkish Restaurant

Suka atau ingin mencicipi masakan Turki di China? Ada Sultan Turkish BBQ Restaurant yang siap memanjakan lidah anda.

Disaat saya punya waktu luang, selain suka hunting pusat grosir saya juga suka hunting makanan yang belum saya cicipi sebelumnya. Berdasarkan rekomendasi teman saya, ada makanan Turki yang katanya enak. Nama restorannya adalah Sultan. Restoran Halal Sultan di Guangzhou ada dua, satu di belakang Friendship store, dan satu lagi berada di sebuah jalan dimana ada restoran-restoran berjejer namanya jalannya adalah Xin Guo Road.

Halal food, Sultan Turkish Restaurant, Guangzhou.
Halal food, Sultan Turkish Restaurant, Guangzhou.
Kuliner Halal Food di Guangzhou, Sultan Turkish Restaurant.
Kuliner Halal Food di Guangzhou, Sultan Turkish Restaurant.

Pada kesempatan kali ini saya bersama teman-temen pergi ke yang di Xin Guo Road. Suasananya ramai, banyak foreigner dan tempat yang asik untuk nongkrong sama temen-temen setelah capek 2 minggu full bekerja :D.  Okay kita cek menu yang dipilih! Continue reading “Sultan, Turkish Restaurant”

Makkah Indian Food in Guangzhou

Bagi anda pecinta masakan India, Makkah restaurant adalah salah satu restoran yang harus ada dalam daftar kuliner wajib anda, dan masakan ini juga halal loh, aman buat anda yang wajib makan halal.

Buat anda pecinta masakan India.. Yuk simak! Awalnya saya nggak tertarik dengan kuliner masakan India. Mungkin karena belum ada teman yang doyan masakan India kali yah, jadi belum pernah terpikirkan untuk mencicipi masakan India di Guangzhou, sampai suatu hari saya bertemu dengan klien saya yang masih memiliki darah India. Meskipun lahir dan besar di Indonesia, tapi beliau doyan banget sama masakan India yang sekarang juga masuk dalam daftar masakan favorit saya.

Halal Indian Food in Guangzhou, China
Halal Indian Food in Guangzhou, China

Salah satu restoraan masakan India Guangzhou sekaligus halal yang saya kunjungi berada didaerah Guangzhou Railways station Guangzhou. Dekat dengan pusat grosir Continue reading “Makkah Indian Food in Guangzhou”

Guangzhou Street Snack

Nggak total rasanya kalau jalan-jalan kelaur negeri tapi nggak ngerasain jajanan atau camilan jalannya. Yuk cobain kuliner di guangzhou dengan private tour guide di Guangzhou Yanie Thiorisa.

suka Street Snack?! yuk merapat!!! Setiap klien Indonesia yang datang ke China untuk Private tour di guangzhou, pasti nanya menu special disini. Nah hari ini saya akan share tentang street snack yang enak parah!!! Langsung aja yah:

Guangzhou Street Snack with Private Tour
Guangzhou Street Snack with Private Tour

Street snack terkenal yang pertama buat saya jatuh cinta, yaitu Continue reading “Guangzhou Street Snack”