Sebel banget deh akhir-akhir ini sering dapat uang Cina palsu, mulai dari pecahan 100RMB, 50RMB bahkan sampai 20RMB pun aku dapat yang palsu. Harap temen-temen yang menukarkan uang di Money changer saat di Indonesia atau menerima kembalian di Cina lebih berhati-hati lagi.
Beberapa waktu yang lalu, sempat ada klien saya yang secara tidak sengaja memberikan saya uang palsu pecahan 100RMB, saya mengetahuinya saat saya ingin membayar makanan saya, cashier meminta saya menukar uang yang saya bayarkan dengan uang lainnya. Setelah saya tukar 100RMB yang lain, ternyata kasir sekali lagi meminta saya tukar uangnya. Saya mencoba membayar ke kasir lainnya karena kebetulan saat itu saya berada di foodcourt dimana terdapat banyak makanan. Semua kasir tidak ada yang mau terima.
Akhirnya saya menanyakan kepada klien saya dimana dia mendapat uang tersebut, karena setelah saya sendiri periksa adalah uang palsu. Klien saya mengatakan bahwa dia menukarkannya di Indonesia dan tidak tahu bahwa uang itu adalah uang palsu.
Saya termasuk sering pulang sampai larut karena pekerjaan saya, saya pun sering naik taxi. Saat tidak ada uang kecil, tentu saja saya memberikan uang pecahan 100RMB. Saat mendapat kembalian, karena saya buru-buru ingin pulang dan sudah gelap maka saya tidak memeriksa lagi kembalian dari si supir. Ternyata, keesokan harinya kembalian tersebut tidak bisa dipakai, tidak ada toko yang mau menerima uang tersebut. Saya langsung mengecek dan yah ternyata benar, uang ini adalah uang palsu. Saya akan membagikan Tips mengecek uang China Yuan apakah asli atau palsu.
Bayangan pada uang
Seperti memeriksa uang di Indonesia, kita harus menerawang uang tersebut, apakah ada atau tidak ada bayangan di bagian putih yang kosong. Untuk pecahan 100RMB dan 50RMB bayangannya adalah gambar mantan presiden mereka persis seperti gambar pada mata uang tersebut. Uang palsu di Cina kebanyakan juga memiliki bayangan tersebut, namun tidak sesempurna yang asli. Mungkin hanya separuh bagian, atau gambar bayangan yang dikeluarkan tidak setajam uang asli.
Seperti foto yang saya share ini, uang palsu saat anda melihat realnya akan menampilkan bayangan juga, namun tidak sejelas uang asli maka kamera saya tidak dapat menangkap gambar tersebut.
To be continued..
Yanie Thiorisa.
China Private Business Trip.
[contact-form][contact-field label=’Name’ type=’name’ required=’1’/][contact-field label=’Email’ type=’email’ required=’1’/][contact-field label=’Website’ type=’url’/][contact-field label=’Comment’ type=’textarea’ required=’1’/][/contact-form]